Batam

Cetak Calon Prajurit Terbaik, Lantamal IV Tes Jasmani Casis Tamtama PK TNI AL Gelombang I TA 2025

Juliadi | Senin 10 Feb 2025 15:26 WIB | 468

AD/AL/AU
TNI/Polri
Lantamal IV


Tes Jasmani Casis Tamtama PK TNI AL Gelombang I TA 2025, Senin (10/2/2025). Foto : Dispen Lantamal IV


Matakepri.com, Batam -- Cetak bibit terbaik calon prajurit Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL), Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) IV Batam laksanakan tes kesegaran dan jasmani Calon Siswa (Casis) Tamtama Prajurit Karir (PK) gelombang I Tahun Anggaran (TA) 2025, bertempat di Stadion Citra Mas Kabil, Batam, Senin (10/2/2025).


Tes kesemaptaan ini dihadiri oleh Asisten Personel (Aspers) Lantamal IV, Kolonel Laut (P) Syaifullah S.Pd dan dipimpin oleh Katim Garjas Mayor Marinir Cisworo, didukung oleh Tim Binjas Lantamal IV Batam menyeleksi calon prajurit TNI AL sebanyak 80 Casis Cata PK TNI AL Gelombang I Tahun 2025 Panitia daerah (Panda) Batam dan Subpanda dari Lanal jajaran Lantamal IV.


Adapun rangkaian tes Garjas terdiri dari Baterai A Lari 12 menit, Baterai B meliputi Push Up, Sit Up, Pull Up, dan Shuttle Run serta ditutup dengan Baterai C yaitu renang dengan jarak 25 meter.


“Melalui uji kesegaran jasmani ini, kami berharap dapat mendapatkan calon-calon yang memiliki integritas, disiplin, dan semangat juang tinggi. Harapannya TNI AL memperoleh calon prajurit berkualitas yang siap mengemban tugas dan tanggung jawab di masa depan,” Ucap Mayor Mar Cisworo. (*)


Redaktur : ZB



Share on Social Media