Tanjungpinang

Upacara Peringatan HUT Kowal ke-59 di Lantamal IV

Juliadi | Kamis 06 Jan 2022 11:37 WIB | 1406

AD/AL/AU
TNI/Polri
HUT/Hari Jadi



MATAKEPRI.COM, TANJUNGPINANG – Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IV Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahja Setiawan, S.H., M.H., M.Tr.Opsla mengikuti Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Wanita TNI Angkatan Laut (KOWAL) ke-59 tahun 2022 secara Vicon di Aula Yos Sudarso Mako Lantamal IV Tanjungpinang pada Rabu, (5/1/2022).


Upacara berlangsung di Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabesal) Cilangkap dengan Inspektur Upacara Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, mulai pukul 08.15 sampai dengan 09.00 WIB.


"HUT Kowal kali ini kita peringati, masih dalam suasana keprihatinan akibat Covid-19 yang belum usai. Akan tetapi situasi itu tidak menyurutkan tekad kita bersama untuk tetap berdiri kokoh dan terus membangun TNI Angkatan Laut menuju Jalesveva Jayamahe, yang salah satu program prioritasnya adalah membangun sumber daya manusia yang unggul yang ada,”  tegas Kasal.


“Peringatan ulang tahun Korps Wanita TNI Angkatan Laut ini, bukan sebuah eforia dan kegembiraan, tetapi mengedepankan rasa syukur kepada Tuhan Yang Esa, sekaligus momen evaluasi dan instropeksi rasa syukur kita panjatkan atas bimbingan dan perlindungan Tuhan Yang Maha Kuasa,” tambahnya.


Selesai upacara dilanjutkan Konferensi Pers dan secara Virtual Kasal menyapa prajurit Kowal di jajaran TNI Angkatan Laut.  Kegiatan berakhir pukul 09.30 WIB.


Turut hadir mendampingi Danlantamal IV Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahja Setiawan, SH., MH., M.Tr.Opsla pada kegiatan tersebut antara lain Pejabat utama (Pju) Lantamal IV, Para Komandan Satuan (Dansat) Lantamal IV, Para Perwira dan Bintara Kowal di wilayah Tanjungpinang. (r/Adi) 



Share on Social Media