Lingga

Masa Pemerintahan Awe-Nizar Bantu Pembangunan Dua Ruang Pesantren di Kabupaten Lingga

| Rabu 21 Oct 2020 13:57 WIB | 1323




MATAKEPRI.COM, Lingga- Pada masa kepemimpinan Alias Wello dan Muhammad Nizar, sudah membantu pembangunan dua ruang pesantren di Kabupaten Lingga yaitu Pondok Pesantren Kampung Qur'an Pesisir dan Pondok Pesantren Darul Iman yang terletak di Pulau Singkep, hal ini menjadi hadiah di hari Santri Nasional, yang jatuh pada tanggal 22 Oktober 2020.


"Iya tahun ini akan dibangun, dan saat ini sedang dalam persiapan pembangunannya," ujar Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Lingga, Novrizal kepada Antara, Rabu.


Bantuan pembangunan dua ruang untuk pesantren tersebut diantaranya berlokasi di Kecamatan Singkep yaitu Pesantren Darul Iman yang baru saja didirikan di Desa Dusun Satu Desa Batu Kacang, kemudian untuk Pondok Pesantren Kampung Qur'an Pesisir terletak di Dusun III Desa Kote,  Kecamatan  Singkep Pesisir.


Muhammad Nizar Wakil Bupati Lingga yang saat ini sedang cuti   pilkada   mengatakan, meskipun saat ini Pemerintah Kabupaten Lingga tengah fokus dengan membangun berbagai infrastruktur untuk menunjang perekonomian Kabupaten Lingga, serta peningkatan PAD kabupaten, namun fokus terhadap dunia pendidikan juga terus digesa.


"Umara   dan ulama harus berdampingan, untuk bersama-sama kita menciptakan.  penghafal   Alquran, para pencinta Alquran ,"  kata   Muhammad Nizar.


Dihubungi di waktu yang berbeda   Muhammad Nizar mengatakan, dirinya memberikan apresiasi kepada para ulama-ulama dan tokoh-tokoh agama di Kabupaten Lingga yang telah mendirikan pesantren sebagai lembaga pendidikan bagi generasi daerah tersebut.


"Selamat hari santri nasional, semoga semakin banyak lagi santriwan   dan santriwati yang  qurani   yang lahir dari Kabupaten Lingga," ujarnya.(NAZILI)



Share on Social Media

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait