Batam, News, Olahraga

Selalu Dukung Keputusan Panitia Musorprov, Ini Pesan Ketua KONI Pusat Untuk Kepri

| Sabtu 15 Feb 2020 12:36 WIB | 2333

KONI/KORMI


Musorprov Kepulauan Riau dalam rangka pemilihan ketua dan kepengurusan baru seluruh Komite Olahraga Nasional Indonesia P


MATAKEPRI.COM BATAM -- Dengan menggelar Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) Kepulauan Riau dalam rangka pemilihan ketua dan kepengurusan baru seluruh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) untuk periode 2020-2024, pada Sabtu (15/2) yang berlokasi di Hotel Best Western Premier Panbil, Ketua KONI Pusat mendukung keputusan KONI provinsi Kepri.


Hal tersebut disampaikan oleh Wakil II Ketua Umum KONI Pusat Mayjen TNI Soedarmo yang juga menyampaikan bahwa pengurus pusat tidak akan melakukan intervensi atas keputusan Musorprov.


"Tidak akan ada intervensi. Tapi meskipun demikian, pengurus pusat punya satu hak suara dalam pemilihan hal tersebut," kata Soedarmo, kepada para pewarta, Sabtu (15/2).


Soedarmo yakin, dalam keputusan Musorprov itu telah disepakati bersama, pasti akan mengeluarkan hasil terbaik.


Wakil II Ketua Umum KONI Pusat Mayjen TNI Soedarmo. (Foto : Agung)


Soedarmo juga menyampaikan ada beberapa pesan dari ketua umum KONI kepada para calon ketua KONI Provinsi kepri, antar lain mereka yang benar-benar yang telah berkecimpung di bidang olahraga.


"Pernah ada di pengurus koni, atau ketua di Cabor atau pengalaman lain yang bisa memimpin KONI menjadi lebih baik," kata Soedarmo, saat menyampaikan pesan dari ketua.


"Kita berharap, siapapun yang terpilih nanti, bisa memimpin KONI dan para jajaran nya menjadi lebih baik, lebih maju dan bisa lebih berprestasi," Pungkasnya.  (AM)



Share on Social Media