Batam, News, Kepri

Gerbang PT Patraindo Nusa Pertiwi Digembok Karena Persaingan Bisnis

Egi | Sabtu 31 Aug 2019 18:58 WIB | 2917

Buruh
Perusahaan


Karyawan PT Patraindo Nusa Pertiwi saat aksi demo buruh (istimewa)


MATAKEPRI.COM,BATAM-Ahmadi sebagai HRD PT Patraindo Nusa Pertiwi menduga PT Elnusa Tbk gembok paksa gerbang dikarenakan perselisihan dalam persaingan bisnis, Sabtu (31/8)

Di gerbang PT Patraindo Nusa Pertiwi terlihat plang yang bertuliskan, tanah dan bangunan ini milik PT Elnusa Tbk. Dilarang masuk dan memanfaatkan lahan ini.

"Perusahaan PT Patraindo Nusa Pertiwi menyewa lahan kepada PT Elnusa Tbk, seluruh karyawan dilarang masuk,"ucap Ahmadi.

Ahmadi mengakui jika perusahaan itu memiliki tunggakan pembayaran sewa lahan pada PT Elnusa Tbk. Pemilik PT Patraindo Nusa Pertiwi juga sudah melakukan pertemuan dan berjanji akan segera melunasinya.


"Seharusnya bulan ini kita bisa bayar cicilan tunggakan karena kita banyak orderan barang. Tapi dengan kondisi sekarang ini bagaimana kita mau bayar cicilan. Karyawan tidak bisa bekerja. Yang ada kita dikenai penalti oleh rekanan kita,"ungkapnya.

Ahmadi menduga, perselisihan ini terjadi lantaran adanya persaingan bisnis. PT Patraindo Nusa Pertiwi berhasil memenangkan tender besar. Dimana lelang tender tersebut juga diikuti PT Elnusa Tbk.

"Saya berharap, PT Elnusa Tbk lebih bijak dan membiarkan para karyawan bekerja. Sehingga PT Patraindo Nusa Pertiwi pun, bisa melunasi tunggakan,"tuturnya.

Sampai sekarang pihak PT Elnusa Tbk tidak mau bertemu dengan pihak PT Patraindo Nusa Pertiwi untuk menyelesaikan semua permasalahan ini. (EAG)



Share on Social Media