Batam, News

Tidak Ada Korban Jiwa Dalam Kebakaran TPA Telaga Punggur

Juliadi | Jumat 16 Aug 2019 18:00 WIB | 4423

Polres/Ta dan Polsek
Polda Kepri
Kebakaran
Hutan



MATAKEPRI.COM, Batam - Kebakaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Telaga Punggur, Kecamatan Nongsa, Batam, Kamis (15/8/2019) malam masih belum diketahui penyebabnya dan pertama di ketahui Operator alat berat Anjas. 


Dikatakan Anjas, sekitar pukul 20.00 WIB dirinya sedang menggeser tumpukan sampah, saat sedang menggeser tumpukan sampah ia melihat kumpalan asap dan melihat api membakar tumpukan sampah. 


Ia mengungkapkan setelah melihat api, ia langsung menghubungi pemadam kebakaran (Damkar) 


"Lalu dua unit Damkar tiba di TKP pukul 20.30 WIB dan langsung melakukan pemadaman, "ujar Anjas, Jumat (16/8/2019). 


Baca juga :

Dua Unit Mobil AWC Dikerahkan Untuk Memadamkan Api Di TPA Telaga Punggur

Meski Malam Hari, Manggala Agni Tetap Padamkan Kebakaran Hutan

Dalam Tugas Pemadaman Kebakaran Hutan, Manggala Agni Daops Batam Tidak Kenal Lelah



Lanjutnya sekitar pukul 23.00 WIB Mobil Water Canon dari  Sat Samapta Polresta Barelang tiba di TKP langsung ikut membantu memadamkan api.


Dikatakan, akibat kejadian tersebut tidak ada korban jiwa maupun kerugian materil, sebab lokasi kebakaran itu jauh dari pemukiman Penduduk.


Kemudian, Kepala UPT TPA Punggur, Lukman Hakim saat di konfirmasi awak media ia mengatakan saat kebakaran itu tidak ada di lokasi. Ia baru mendapatkan info banyak dari anggota 


Sementara itu,  Kepala BUBU Bandara Hang Nadim Batam, Suwarsono, mengatakan bahwa gumpalan asap tebal akibat kebakaran TPa punggur yang sudah menyelimuti langit Nongsa tidak menggangu aktivitas penerbangan di Bandara. (Adi) 



Share on Social Media