International, News

Kloter 17 Embarkasi Batam, Merupakan Kloter Gabungan

| Senin 22 Jul 2019 15:05 WIB | 1835

Tempat Ibadah


Para JCH Embarkasi Batam. (Foto: FB Syahbudi)


MATAKEPRI.COM, Arab Saudi - kloter 17  Embarkasi Batam yang kini telah bergerak dari Jeddah ke Mekkah pada Minggu (19/7) kemarin merupakan kloter gabungan dari 3 daerah yang berjumlah 446 orang JCH.


Adapun 3 daerah yang masuk dalam kloter 17 tersebut berasal dari kota Batam terdapat sebanyak 182 JCH, Kabupaten Bintan sebanyak 92 JCH, Kabupaten Karimun sebanyak 162 JCH dan 5 orang petugas Kloter.


Yang mana Lima petugas Kloter tersebut adalah Budi Dermawan Muhammad Noersi sebagai Ketua Kloter, Edi Batara Safari sebagai Pembimbing Ibadah, Lestia Lestari Binti Rawuh sebagai Dokter Kloter,  Zainuddin Marek Lakalu sebagai Perawat, dan Raja Mizlinovriana  juga sebagai Perawat.


Sesuai dengan rilis yang terdapat di Media Sosial Facebook milik akun Syahbudi selaku Kabid Informasi dan Humas Media Center Haji Kota Batam, menyampaikan dengan tibanya JCH Kloter 17 Embarkasi Batam ke tanah suci Mekkah, menandakan bahwa Embarkasi Haji kota Batam telah memberangkatkan JCH sebanyak 17 Kloter dengan jumlah jamaah 7.583 orang.


Petugas kesehatan kloter 17 juga meminta doa agar seluruh Jemaah Calon Haji bisa mengerjakan ibadahanya secara sempurna.


"Mohon doanya agar di berikan kelancaran dalam perjalanannya," pinta Raja Mizlinovriana. (AM)



Share on Social Media