Kuliner, Batam, News

Ketupat siap pakai menjadi pilihan Utama penduduk Batam

| Senin 03 Jun 2019 18:43 WIB | 3553

Hari Raya/Hari Besar


seorang ibu muda yang membeli ketupat siap pakai


MATAKEPRI.COM Batu Aji - jelang lebaran yang tinggal beberapa hari lagi, banyak masyarakat telah mempersiapkan beberapa kebutuhan jelang lebaran, salah satu nya adalah makanan yang wajib ada saat lebaran, Yaitu " ketupat ".

Untuk menyiapkan Makanan khas lebaran masyarakat Indonesia ini, ada banyak cara yang bisa di lakukan. Dari mulai membuat nya sendiri, beli ketupat nya saja dan bahkan membeli ketupat yang sudah berisi.

Seperti kebanyak ibu" di pasar Tradisional Fanindo pada sore hari ini yang sudah mulai berburu ketupat siap pakai yang bisa langsung di isi beras.

Ibu Yani Bisa menjual hingga 200 Ketupat dalam 1 hari. " Kalau kantin pertama jualan masih sepi mas, tapi makin dekat lebaran ini makin banyak pembeli nya, kebanyakan sih para anak muda dan pasutri baru yang tidak mau repot " ucapnya.

Seperti ibu Ani, yang saat ini sudah berumah tangga dan tidak pulang ke kampung halamannya karena sedang hamil muda.

" Ya biar tetep bisa dapet suasana lebaran mas. kalau ada ketupat dan opor ayam kan berasa lagi di rumah sendiri. Jadi gak terlalu sedih ingat orang Tua di rumah " tutur Ani saat di temui di lokasi.

Untuk harga ketupat siap pakai, di pasar tradisional Fanindo berkisar antara Rp 7 ribu hingga Rp 9 ribu per 1 ikat (yang berisi 10 ketupat). (CW6)


Share on Social Media