Batam, News, Ekonomi

Manjakan Pelanggan Kawan Lama Retail Kembali Buka Cabang dua Lantai Di Grand Batam Mall

| Kamis 25 Apr 2019 16:00 WIB | 4684



Manajemen Kawan Lama Group saat peresmian cabang baru di Grand Batam Mall


MATAKEPRI. COM, BATAM - Kawan Lama Retail membuka kembali toko baru nya di Grand Batam Mall yang terletak di lantai 1 dan 2, unit yang dibukanya adalah Ace, Informa,  Chatime dan Toys Kingdom, Kamis (25/4) jam 09.00 WIB 


Nana Puspa Dewi sebagai Marketing Director Kawan Lama Group menjelaskan Perusahaan ini memiliki komitmen untuk  hadir lebih dekat dan menjangkau lebih banyak pelanggan dan akan terus berekspansi dan menambah toko baru di berbagai kota di Indonesia.


"Kami melihat potensi yang cukup baik di Batam karena merupakan kota yang dinamis dan terus berkembang secara ekonomi.Semua ini di tandai dengan banyaknya pembangunan pusat hunian modern dan bisnis baru, peningkatan gaya hidup modern dan perkembangan wisata kuliner dan belanja, "ucap nana. 


Padahal beberapa bulan yang lalu Kawan Lama Group baru membuka Ace, Informa,  Chatime dan Toys Kingdom  di MB2 Batam Center,  dan sekarang kembali di buka di Grand Batam Mall Pinuin. 


"Kami berharap penambahan toko baru kawan lama retail dapat semakin memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses produk-produk perlengkapan rumah tangga, furnitur,  hingga gaya hidup berkualitas dengan staf dan pelayanan yang profesional, "ucapnya kembali. 

Ace yang berada di lantai 1 berdiri di area seluas 3.083 M² di Grand Batam Mall, yang mana Ace menyediakan perlengkapan rumah tangga dan gaya hidup, dan Informa yang berada di lantai 2 berdiri di area seluas 3.500M² yang menawarkan aneka furnitur dan aksesoris dengan beragam style yang dapat mewujudkan tampilan interior sesuai dengan selera dan kebutuhan pelanggan. 


Untuk Chatime merupakan minuman brewed tea asal Taiwan yang populer di Indonesia, Chatime merupakan minuman segar dari racikan daun teh alami yang di olah dengan brewing machine sehingga rasa,  aroma, dan kesegarannya selalu terjaga. 


Sedangkan Toys Kingdom sebagai destinasi mainan dan hobi untuk segala usia.  Mengusung slogan 'Creating Smile'  Toys Kingdom menawarkan pengalaman berbelanja yang menyenangkan di bantu oleh staf yang sigap dan ramah, serta dancing time.(CW5)



Share on Social Media

Berita Terkait