News, Olahraga

Meski Kalah, Indonesia Miliki Peluang Jadi Juara Di Piala Aff U-2018

| Selasa 10 Jul 2018 13:14 WIB | 3556



(istimewa)


MATAKEPRI.COM - Indonesia masih berpeluang jadi juara di Piala AFF U-2018. Meski kalah 1-2 dari Thailand, Tim Garuda Nusantara telah memastikan diri ke semifinal turnamen yang disiarkan live dan eksklusif di Indosiar ini.

Dengan status sebagai runner up Grup A Piala AFF U-19 2018, Indonesia akan berhadapan dengan Juara Grup B. Sedangkan Thailand, sebagai juara Grup A akan berhadapan dengan runner up Grup B.

Laga penentuan juara di Grup B sendiri baru akan digelar hari ini. Saat ini masih ada tiga tim yang memiliki peluang relatif berimbang.

Mynmar dan Malaysia sama-sama memiliki nilai tujuh, sedangkan Timor Leste memiliki lima poin. Myanmar berhadapan dengan Malaysia dan Timor Leste menghadapi Kamboja.

Piala AFF U-19 2018

Berikut jadwal semifinal Piala AFF U-19 2018:

Semifinal Piala AFF U-19

Kamis, 12 Juli 2018

15.30 WIB, Thailand vs Malaysia/Myanmar (Stadion Gelora Delta)

19.00 WIB, Malaysia/Myanmar vs Indonesia (Stadion Gelora Delta)

Perebutan Tempat Ketiga dan Final

Sabtu, 14 Juli 2018, 15.30 WIB (Stadion Gelora Delta)

Final

Sabtu, 14 Juli 2018, 19.00 WIB (Stadion Gelora Delta)

(**)

Sumber : lptn6



Share on Social Media

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait