News, Pendidikan

56 Sekolah Negeri Maupun Swasta Di Batam, Laksanakan UNBK Tingkat SMP

| Senin 23 Apr 2018 13:24 WIB | 3408



SMP di Batam (istimewa)


MATAKEPRI.COM, Batam - Secara serentak 56 Sekolah Negeri maupun swasta yang ada di Batam melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMP, Senin (23/4) pagi.

Berdasarkan pantauan di SMPN 3 Batam, sekitar 463 pelajar mengikuti UNBK yang terbagi dalam 8 kelas dengan mata pelajaran di hari pertama Bahasa Indonesia.

Sementara itu, petugas pengawas ujian berasal dari luar yang ada di wilayah dua.


Terdiri dari 120 unit komputer untuk mengerjakan serta satu unit server untuk mengcover 1 ruangan, agar mengantisipasi masalah seperti listrik padam.

Untuk mengantisipasi kebocoran soal ujian, pihak sekolah juga melakukan simulasi dan mensterilkan komputer yang akan digunakan para siswa.

Kepala Sekolah SMPN 3 Batam, Wiwik Darwiyanti mengatakan, hingga sesi kedua pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) di SMPN 3 tidak ditemukan kendala yang berarti.

“Alahamdulilah semua lancar mas, ratusan pelajar terbagi dalam 8 kelas. Semuanya dapat menyelesaikan soal ujian tepat waktu, karena telah bekerja sama dengan para orangtua murid dalam segi pengawasan,” ucapnya.

Ia juga mengatakan, pihaknya telah berkordinasi dengan PLN Batam supaya diberikan Low Strum untuk mengatantisipasi listrik padam dan juga masalah lainya.

“Ini akan berakibat fatal bagi siswa siswi yang sedang mengikuti ujian, oleh karena itu, kami meminta PLN agar diberi fasilitas tambahan untuk mencegah listrik padam,” tutup Wiwik. (**)



Share on Social Media

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait