News, Hiburan, Olahraga

Sambil Jogging Bisa Swafoto di Stadion Pakansari'

| Jumat 04 Aug 2017 13:57 WIB | 2693




MATAKEPRI.COM, Cibinong - Jelang sore hari, Kamis (3/8/17) stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat tak kunjung sepi. Masyarakat datang, untuk sekedar menikmati waktu santai bersama teman-teman, sahabat maupun keluarga.

Stadion Pakansari seolah menjadi sarana multi-fungsi, yang mampu menampung hingga 31.000 penonton. Tak hanya diperuntukkan bagi olahrga favorit rakyat Indonesia, sepakbola, stadion ini juga digunakan untuk olahraga atletik, drumband dan aktivitas lainnya.

Masyarakat sekitar juga memanfaatkan stadion ini sebagai sarana mencari rezeki. Berdagang makanan atau berbagai macam permainan anak-anak.

Hal ini dikarenakan jumlah peminat masyarakat untuk datang ke stadion cukup banyak sehingga para penjual memanfaatkan peluang untuk berdagang.

"Setiap hari saya berjualan martabak disini. Ya lumayan banyak yang beli dari pengunjung sehingga keuntungan yang didapat cukup besar setiap harinya," ungkap Bayu salah seorang pedagang yang ditemui.

Stadion yang dibangun pada 12 April 2012 ini kerap pula digunakan oleh masyarakat sekitar hanya sekedar berfoto swafoto, juga untuk berolahraga lain.

"Saya selalu mengajak keluarga untuk olahraga sore disini. Tempat yang cukup luas, saya bisa leluasa jogging keliling stadion," ujar Oka yang saat ditemui sedang bersiap-siap melakukan pemanasan untuk jogging.

Dikutip dari tribunbogor,Kepala Seksi (Kasie) Standarisasi dan Infrastruktur Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga pada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bogor, Samsul Komar menjelaskan, sejumlah sarana dan prasarana, Stadion Utama Pakansari menggunakan rumput jenis bermuda. Jenis rumput  yang menjadi standar FIFA untuk pertandingan sepakbola.

Sementara itu, Kepala Dispora Kabupaten Bogor, Yusuf Sadeli menambahkan, pihaknya sudah berencana membangun dua venue tambahan di area Stadion Pakansari. "Tahun ini rencananya akan dibangun venue gala tangkas dan gala satria," katanya.(tribunnews)



Share on Social Media

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait