Batam

Warga Ramai Berkumpul Disisi Jalan Jelang Kedatangan Presiden Jokowi

| Kamis 23 Mar 2017 13:31 WIB | 1296




MATAKEPRI.COM, Batam - Ribuan warga Batam terlihat berkumpul di sepanjang jalan yang akan dilauli oleh Presiden Jokowi dan Istri saat mengunjungi Batam pada Kamis(23/3/2017).

Berdasarkan pantauan warga terlihat berbaris memasuki halaman kecamatan galang dan juga untuk memasuki Kecamatan Galang harus melalui pintu pemeriksaan yang dijaga Aparat keamanan.

Dalam kegiatan terlihat sangat ketat dan tersusun, warga yang terdiri dari PKH( Program keluarga harapan ) sekitar 520 KK dan juga nampak Ratusan Siswi/Siswa dari beberapa sekolah yang ada di Batam ikut hadir.

Sebagaimana diketahui, Presiden RI, Joko Widodo dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke Kota Batam, Kamis (23/3/2017).

Presiden beserta ibu negara Iriana Joko Widodo bakal lepas landas dari Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta menggunakan pesawat kepresidenan sekitar pukul 08.00 WIB.

Sekitar pukul 09.20 WIB, pesawat diperkirakan tiba di Bandara hang Nadim Batam. Rombongan Presiden akan  disambut Gubernur Kepri, Nurdin Basirun, Panglima Kodam I/Bukit Barisan, Mayjend TNI, Cucu Somantri, Kapolda Kepri Irjen Pol Sambudi Gusdian.

Setiba di Batam, Jokowi bakal menuju Lokasi Bendungan Sei Gong di Kecamatan Galang menggunakan mobil. Kunjungan ini bertujuan meninjau proyek tersebut dan akan disambut Wali Kota Batam serta Ketua DPRD Batam.

Tak hanya bendungan, Presiden bakal menyempatkan berdialog dengan masyarakat serta menyerahkan kartu KIP, KIS, PMT dan PKH di halaman kantor Camat Galang sekitar pukul 12.00 WIB.

Sebelum bertolak ke Sibolga Sumatera Utara, rombongan Presiden akan menyempatkan diri makan siang di Restoran Barelang Seafood jembatan satu. (***/pat/isu)



Share on Social Media