News

Digoyang Gempa 5,6 SR, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

| Selasa 17 Jan 2017 20:22 WIB | 1133



Ilustrasi Gempa


MATAKEPRI.COM, Aceh - Gempa bumi berkekuatan 5,6 Skala Richter (SR) mengguncang Aceh. Gempa tersebut terjadi di 234 kilometer Barat Laut Kota Sabang.

"Gempa terjadi sekitar pukul 18.48 WIB. Lokasinya di 6.09 Lintang Utara, 93.24 Bujur Timur," kata Kepala Bagian Humas BMKG Harry Tirto Djatmiko dalam keterangannya kepada detik, Selasa (17/1/2017).

Dijelaskan Harry, gempa tersebut terjadi pada kedalaman 10 kilometer. 

"Gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami" ujar Harry.

Belum diketahui apakah ada korban jiwa ataupun luka dari kejadian ini. (*)




Share on Social Media