News, Ekonomi

Lebih Murah Atau Mahal, Perum Bulog Akan Menjual Beras Sachet Ukuran 200 Gram

| Senin 28 May 2018 11:04 WIB | 2646



perum bulog (istimewa)


MATAKEPRI.COM - Beras merupakan kebutuhan pokok masyarakat indonesia, kenaikan harga beras sangat membuat masyarakat menjadi kesulitan. Dalam hal ini, Perum Bulog berencana menjual beras sachet ukuran 200 gram dengan harga Rp 2.500. Bila dibandingkan dengan beras per karung, mana yang lebih murah?

Beras FS Tjipinang Melati Setra Ramos ukuran 5 kg, harganya dipatok Rp 59.000. Sementara beras sachet sebanyak 5 kg maka dihargai dengan Rp 62.500 (25 sachet dikali Rp 2.500). Artinya, untuk ukuran 5 kg, akan lebih hemat membeli beras karungan. Uang yang bisa dihemat Rp 3.500. 

Image result for Perum Bulog berencana menjual beras sachet ukuran 200 gram

Sedangkan bila dibandingkan membeli beras eceran yang premium, maka beras sachet lebih hemat Rp 300. Sebab beras premium dipatok Rp 12.800/kg sedangkan beras sachet bila dibeli sebanyak 1 kg hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 12.500.

Sebelumnya, Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso mengatakan beras sachet merupakan beras jenis premium dan setara dengan tiga piring nasi.

"Ini premium kualitasnya. Jadi kalau punya uang Rp 10.000 ambil Rp 2.500 ini sudah bisa jadi tiga piring sudah kita cek, kita praktikan jadi kenyang nih sehari," jelasnya beberapa waktu lalu.

Mereka juga berencana akan menjual beras tersebut melalui koperasi BUMN hingga toko ritel.(**)

Sumber : detik



Share on Social Media

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait