Batam

HUT ke-74 TNI AU, Danlanud Hang Nadim Berikan Penghargaan kepada Satu Personel

Juliadi | Kamis 09 Apr 2020 20:55 WIB | 3732

TNI/Polri
Lanud
HUT/Hari Jadi


Danlanud Hang Nadim Batam Letkol (Pnb) Urip Widodo saat berikan sambutan, Kamis (9/4/2020). Foto : Istimewah


MATAKEPRI.COM BATAM -- Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU), Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (Lanud) Hang Nadim menggelar upacara di ruang rapat lanud, Jalan Hang Jebat, Batu Besar, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau, Kamis (9/4/2020).


Upacara memperingati HUT Ke-74 TNI AU, Lanud Hang Nadim Batam menggelar secara sederhana dan Inspektur Upacara (Irup) dipimpin oleh Komandan Lanud (Danlanud) Hang Nadim Letkol (Pnb) Urip Widodo serta Komandan Upacara (Danup) Kapten Kes Dr. Adi Irawan.


Letkol (Pnb) Urip Widodo menyampaikan, bahwa dalam peringatan HUT TNI AU kali ini memang terlihat sangat berbeda dengan peringatan-peringatan sebelumnya, dikarenakan pada HUT kali ini adanya penyebaran virus Corona (Covid-19) yang melanda hampir seluruh negara di dunia termasuk Indonesia.


Danlanud Hang Nadim Batam Letkol (Pnb) Urip Widodo berikan penghargaan kepada Serma M Zulkarnaen atas dedikasi dan kesetiaan, Kamis (9/4/2020). Foto : Istimewah 


"Sehingga dari komando atas memerintahkan untuk pelaksanaan HUT  kali ini harus dengan cara sederhana.  Pelaksanaan seperti ini sebagai wujud kepatuhan TNI terhadap kebijakan pemerintah yang telah menerapkan Social Distancing guna mengatasi pandemi Covit-19 ini," ungkap Letkol (Pnb) Urip Widodo.


Dalam rangkaian upacara HUT ke-74 TNI AU, Danlanud Hang Nadim Batam menyerahkan penghargaan negara kepada salah satu Personel Lanud Hang Nadim yaitu Sersan Mayor (Serma) M Zulkarnaen atas dedikasi dan kesetiaan selama 16 tahun berturut-turut tanpa ada cacat.


Letkol (Pnb) Urip Widodo berharap, pemberian penghargaan ini diharapkan akan mampu menjadi contoh teladan bagi prajurit yang lain untuk dapat berbuat yang terbaik bagi satuan, bangsa, negara dan masyarakat.


Dirgahayu ke- 74 TNI AU “Kobarkan semangat Swa Bhuwana Paksa untuk membangun Indonesia maju dan TNI Angkatan Udara unggul”, Jayalah Angkatan Udara. (Ril/Adi) 



Share on Social Media