Batam

Waspada Kepri Berbagi Bersama Anak Yatim Piatu

Juliadi | Minggu 19 May 2019 09:40 WIB | 1892




MATAKEPRI.COM, Batam - Bulan Ramadhan 1440 H banyak dimanfaatkan perusahaan, instansi, Ormas, LSM maupun perorangan untuk mencari keberkahan dalam bulan ini, salah satunya Wartawan Sosial Peduli Daerah (Waspada) Kepri berbagi dengan para anak yatim piatu di panti asuhan, Sabtu (18/5/2019) sore. 

Ketua Umum Waspada Kepri, Henty Wahyuyanti, mengatakan bahwa pada intinya Waspada hadir karena perduli dengan daerah dan di moment di bulan ramadhan ini. 

"Ini merupakan wujud dari  keperdulian kami, Waspada hari ini berbagi dan berbuka puasa dengan  anak - anak panti asuhan, "ujar Henty. 

"Semoga apa yang kita lakukan bisa mendapat berkah dan ridho dari Allah swt," tutup Henty. 

Sekretaris Jenderal, Muhammad Ramadhan Nasution, menambahkan bahwa rizki yang yang didapatkan, harus sedikit disisihkan untuk kebahagiaan anak yatim piatu. 

"Dalam sebuah hadis Dari Sahl bin Sa’ad radhiallahu ‘anhu dia berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, "Aku dan orang yang menanggung anak yatim (kedudukannya) di surga seperti ini”, kemudian beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam mengisyaratkan jari telunjuk dan jari tengah beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam, serta agak merenggangkan keduanya," kata Ramadhan. 

Dikatakan Ramadhan, bahwa orang yang menyantuni anak yatim di dunia akan menempati kedudukan yang tinggi di surga dekat dengan kedudukan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam, dan semoga kita semua mendapatkan berkahnya dari kegiatan ini.

Sementara itu, Bendahara Umum, Juliadi, mengatakan bahwa kegiatan berbuka dan menyantuni anak yatim piatu akan di laksanakan seminggu sekali, yakni pada hari Sabtu. 

Juliadi, menuturkan tema kegiatan Waspada kali ini adalah " Dengan berbagi kita raih keimanan yang hakiki". (Adi) 



Share on Social Media