Batam, Kesehatan

Anggota DPRD Kota Batam, Menanggapi Kosong Obat Di RSUD Embung Fatimah

Juliadi | Kamis 02 May 2019 19:55 WIB | 3811

DPRD
Kesehatan


Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Batam Udin P Sihaloho


MATAKEPRI.COM, Batam - Anggaran APBD 2019 untuk belanja obat-obatan dan barang habis di pakai RSUD Embung Fatimah mencapai Rp. 26,9 Milyar. 

Hal tersebut di sampaikan oleh Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Batam dari Fraksi Partai PDIP Udin P Sihaloho, Kamis (2/5/2019). 

Dikatakan Udin, anggaran tersebut bukanlah angka yang kecil untuk membeli obat-obatan. Sehingga sangat disayangkan apabila masih terjadi kekurangan obat, serta untuk anggaran obat-obatan itu sudah terkunci minimal 10 % dari APBD untuk kesehatan. 

"Tidak akan mungkin dan mustahil kekurangan serta kehabisan obat dan dampak pelayanan buruk di RSUD ini, pasien BPJS, masyarakat lebih cenderung memilih rumah sakit tipe C ketimbang RSUD yang sudah tipe B namun tidak memiliki pelayanan yang baik, "ujar Udin. 

Lanjut Udin, persoalan kekosongan obat ini tidak ada respon ataupun solusi dari Pemerintah Kota (Pemko) Batam sendiri. Dan ketika pasien membeli obat dari luar itu sudah mempersulit keluarga, serta kenapa RSUD Embung Fatimah tidak mempersiapkan obat. (Adi) 



Share on Social Media